-->

Cara Aktifkan Mode Pesawat Secara Otomatis di Android
Cara Aktifkan Mode Pesawat Secara Otomatis di Android

Cara Aktifkan Mode Pesawat Secara Otomatis di Android
Cara Mengaktifkan Airplane Mode Secara Otomatis - Bagi sebagian orang terkadang mengaktifkan mode pesawat menjadi salah satu cara yang efektif untuk membuat ponsel tidur. Hal ini supaya mereka tidak ingin digangu oleh panggilan telepon, dan dari sisi lain juga dapat menghemat penggunaan baterai di kala ponsel tidak digunakan.

Sebab segala aktivitas jaringan saluler pada ponsel akan default apabila mode pesawat diaktifkan. Nah kebanyakan orang saat ini memanfaatkan Airplane mode untuk menghindari ganguan dari luar, seperti panggilan masuk, suara sms, dan lain-lain.

Mungkin kamu salah satunya yang juga tidak ingin digangu oleh panggilan masuk pada saat di malam hari. Hal ini memang umum sekali sifatnya karena siapapun pasti tidak ingin digangu di saat waktu istirahat, maka alternatif nya ialah menyalakan mode pesawat di android.

Akan tetapi ada yang beda untuk mengaktifkan mode pesawat pada artikel kali ini, yaitu kalian bisa mengaktifkan mode pesawat secara otomatis yang bisa atur kapan saja waktunya sesuai keinginan. Dengan begitu kamu tidak perlu repot-repot mengaktifkan atau menonaktifkan mode airplane secara berkala

Karena dengan mengaktifkan mode pesawat otomatis di android seperti ini, kamu bisa mengatur waktu setiap hari ataupun pada hari-hari tertentu serta mengatur di jam-jam tertentu, supaya mode pesawat akan aktif dengan sendirinya.

Bahkan bukan hanya mengaktifkannya saja yang otomatis, mematikannya pun juga secara otomatis, sebab dengan kamu mengatur waktu pada jam-jam tertentu, mode pesawat akan otomatis mati setelah sampai batas berdasarkan waktu yang telah kamu tentukan.

Untuk mengaktifkan mode airplane secara otomatis di android, biasanya hampir semua smartphone sudah menyediakan fitur ini pada pengaturan ponsel, dengan begitu kalian bisa mengaktifkan airplane mode otomatis dengan mudah tanpa menggunakan aplikasi.

Ingin tahu bagaimana caranya? Berikut penjelasan dan simak langkah-langkahnya mengenai cara mengaktifkan mode pesawat di android secara otomatis, ternyata caranya sangatlah mudah.

Cara Aktifkan Mode Pesawat Otomatis di Android

Posisi smartphone yang saya gunakan kali ini yaitu menggunakan HP Vivo, jadi apabila kalian pengguna android Xiaomi, Oppo, Samsung, dll, kalian hanya perlu menyesuaikannya saja. Begini caranya.

 1. Masuk ke Pengaturan ponsel, kemudian masuk ke Pengaturan lainnya lalu pilih Pengatur waktu tugas. Setiap smartphone terkadang memiliki nama yang berbeda tapi mempunyai fungsi yang sama.

Aktifkan Mode Pesawat Otomatis di Android

2. Setelah itu klik pada Mode Pesawat Terjadwal untuk mengatur waktunya terlebih dahulu.

Aktifkan Mode Pesawat Otomatis di Android

3. Nah disini kamu bisa atur waktunya susuai keinginan, mulai dari awal mengaktifkan sampai menonaktifkan kamu bisa atur sendiri.

Aktifkan Mode Pesawat Otomatis di Android

4. Terakhir atur hari nya, disini kamu bisa pilih dihari apa saja mode pesawat akan aktif secara otomatis, dan kamu juga bisa mengatur untuk setiap hari apabila dibutuhkan. Setelah sudah klik Simpan.

Sampai disini untuk mengaktifkan mode pesawat secara otomatis di android sudah berhasil di terapkan.

Dengan mengatur mode pesawat otomatis di android, kalian sudah tidak perlu repot-repot lagi mengaktifkan dan menonaktifkan secara manual, sebab dengan menggunakan cara seperti ini saja kedua itu bisa dilakukan secara otomatis.

Hal ini berguna untuk menenangkan pikiran agar tidak kepikiran jikalau lupa mengaktifkan mode pesawat di waktu malam apabila tidak ingin digangu.

Begitulah pembahasan kita kali ini mengenai Cara Aktifkan Mode Pesawat Otomatis di Android. Oleh karena itu jikalau kamu penasaran dan ingin mencobannya, maka kamu bisa ikuti seperti langkah-langkah di atas. Semoga bermanfaat wassalam.

Kamu mungkin menyukai postingan ini

Tidak Ada Komentar:

Centang "Beri Tahu Saya" untuk mendapatkan notifikasi komentar balasan.

Iklan Atas Artikel

Iklan2

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel