-->

Cara Discord Tidak Terbuka Otomatis di Windows
Cara Discord Tidak Terbuka Otomatis di Windows

Cara Discord Tidak Terbuka Otomatis di Windows
Cara Discord Tidak Terbuka Otomatis - Discord salah satu media obrolan yang paling banyak digunakan. Selain tampilannya yang simpel Discord juga memiliki banyak fitur dan koneksi yang bagus untuk membangun sebuah channel.

Disaat pertama kali install Discord pasti kamu akan dikagetkan kalau discord sering kali terbuka otomatis saat menyalakan pc ataupun laptop. Hal ini karna fitur yang dimiliki discord menerapkan sistem auto start pada windows.

Jadi setiap kali menyalakan komputer, discord akan langsung terbuka secara otomatis yang menjadi settingan default. Auto start yang dimiliki discord banyak pengguna yang merasa terganggu karna proses terbuka yang cukup lama dan membuat beberapa spesifikasi pc jadi ngelag.

Dikarnakan discord tidak selalu digunakan setiap saat, kamu bisa mengatur settingan discord agar tidak terbuka secara otomatis. Terlebih dari banyak keuntungannya juga ada yang merasa terganggu dengan hadirnya discord terbuka otomatis.

Simpelnya kamu hanya membuka aplikasi discord jika dibutuhkan saja, sebagaimana kamu membuka aplikasi-aplikasi pada umumnya dengan cara manual.

Nah pada artikel kali ini akan memberikan solusi buat kamu yang merasa terganggu dengan Discord yang terbuka otomatis, dengan mematikan startup yang ada pada discord supaya tidak terbuka sendiri tanpa dibuka.

Cara Discord Tidak Terbuka Otomatis

Agar discord tidak terbuka otomatis di komputer caranya sangatlah mudah, kamu hanya perlu menonaktifkan fitur startup yang ada pada discord. Begini langkah-langkahnya.

1. Pertama buka aplikasi Discord, kemudian masuk ke Pengaturan profil yang terletak di kiri bawah.
Discord Tidak Terbuka Otomatis

2. Setelah itu masuk ke menu Windows Settings.
Discord Tidak Terbuka Otomatis

3. Terakhir, matikan fitur auto start discord atau Open Discord yang ada pada menu Windows Setting tersebut
Discord Tidak Terbuka Otomatis

4. Setelah itu silahkan restart komputer untuk memastikan apakah discord masih terbuka otomatis atau tidak.

Sampai disini kamu sudah berhasil membuat Discord agar tidak terbuka otomatis di pc ataupun laptop, dengan begitu discord dapat digunakan dan dibuka ketika hanya diperlukan tanpa khawatir terbuka otomatis saat akan menyalakan komputer.

Begitulah penjelasan kali ini mengenai cara discord tidak terbuka otomatis di windows. Jika kamu merasa terganggu dengan discord yang terbuka sendiri, kamu bisa atur dipengaturan discord seperti langkah di atas. Semoga bermanfaat terima kasih.

Kamu mungkin menyukai postingan ini

Tidak Ada Komentar:

Centang "Beri Tahu Saya" untuk mendapatkan notifikasi komentar balasan.

Iklan Atas Artikel

Iklan2

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel