-->

Cara Mematikan Komputer dari Jarak Jauh Dengan Android Terbaru
Cara Mematikan Komputer dari Jarak Jauh Dengan Android Terbaru

Cara Mematikan Komputer dari Jarak Jauh Dengan Android Terbaru
Cara Shutdown PC/Laptop Dengan Android - Saat ini smartphone memang bisa digunakan di berbagai hal, maka tidak heran masing-masing orang sudah memiliki smartphone untuk dapat mempermudah kegiatan mereka sehari-hari. Lantas perkembangan teknologi yang terus melesat saat ini, android pun bisa digunakan untuk meremote komputer, seperti salah satu diantaranya untuk mematikan PC/Laptop dari jarak jauh lewat android.

Hal ini mungkin terdengar begitu asing di telinga kita, karena tidak sering orang lain yang menggunakan android untuk prihal ini dalam mematikan komputer dari jarak jauh.

Oleh sebab itu pada kesempatan kali ini saya akan bagikan tutorial terbaru mengenai cara untuk mematikan PC/Laptop dengan menggunakan android dari jarak jauh, yang pasti cara seperti ini jauh lebih mudah dibandingkan cara sebelum-sebelumnya.

Dan tentunya untuk dapat meremote tombol shutdown melalui android seperti ini, menjadi solusi yang sangat praktis ketika ingin mematikan komputer, karena pada saat tertentu misalkan kamu terburu-buru ataupun lupa untuk mematikan PC/Laptop pada saat ingin berpergian, maka kamu cukup gunakan smartphone untuk meremote komputer dari jarak jauh untuk melakukan shutdown.

Ataupun dalam kasus lain, mempunyai anak atau adik yang gemar bermain komputer memang terkadang sangat sulit untuk dihentikan, oleh karena itu kamu harus pinter-pinter untuk membuat solusi agar mereka dapat berhenti bermain komputer tanpa ada rasa curiga.

Maka dengan mematikan komputer dari android seperti inilah menjadi cara yang tepat yang perlu kamu coba.

Nah, penasaran bagaimana caranya? berikut ini kamu bisa langsung simak langkah-langkahnya dalam mematikan laptop dari jarak jauh melalui android, yang dengan demikian mempermudahkan kamu untuk melakukan shutdown pada komputer secara praktis dengan menggunakan android, dan dari sisi lain pun kamu terasa seperti seorang hacker.

Cata Mematikan PC/Laptop Melalui Android

Agar dapat mematikan komputer dari android, pastikan dikedua perangkat terhubung di jaringan yang sama, yaitu kamu nyalakan sinyal hotspot yang terdapat di laptop untuk dihubungkan dengan wifi android, dan kamu juga bisa membuat laptop menjadi hotspot apabila belum terdapat fitur hotspot di dalamnya.

Berikut ini langkah-langkah untuk mematikan komputer lewat android dari jarak jauh dengan mudah.

Langkah 1. Download Unified for Windows [di halaman ini]
Langkah 2. Kemudian instal software nya seperti biasa sampai terlihat icon tersebut di PC atau Laptop kamu.

Cara Mematikan Komputer dari Jarak Jauh Dengan Android Terbaru

Langkah 3. Langkah berikutnya kita beralih ke Android, download aplikasi yang bernama Unified Remote di Google Play Store.

Cara Mematikan Komputer dari Jarak Jauh Dengan Android Terbaru

Langkah 4. Buka aplikasinya kemudian disini klik pada strip tiga di pojok kiri atas untuk membuka opsi lainnya, setelah itu masuk ke bagian Servers.

Cara Mematikan Komputer dari Jarak Jauh Dengan Android Terbaru

Langkah 5. Maka server yang telah kamu instal di komputer sebelumnya akan terlihat disini, setelah itu klik untuk menyimpan server, dan pastikan sinyal hotspot pada pc atau laptop sudah keadaan aktif untuk dapat dihubungkan dengan android.

Cara Mematikan Komputer dari Jarak Jauh Dengan Android Terbaru

Langkah 6. Setelah itu kembali ke halaman utama aplikasi, lalu temukan fitur yang bernama Power, maka tampilan untuk meremote komputer akan terlihat seperti ini.

Cara Mematikan Komputer dari Jarak Jauh Dengan Android Terbaru

Langkah 7. Disini kamu sudah bisa langsung gunakan untuk meremote komputer, entah untuk merestart dan untuk mematikan (Shutdown). Selesai.

Baca juga :

Bagaimana sangat mudah bukan? sampai disini kamu bisa langsung mencoba gunakan android untuk mematikan PC/Laptop dari jarak jauh, dan setelah sudah berhasil tentunya kamu bisa dengan mudah ketika ingin mematikan komputer.

Seperti itulah cara mematikan komputer dari android jarak jauh, oleh karena itu jika kamu tertarik ingin juga menggunakan android sebagai remote pc, maka seperti cara inilah solusinya untuk dapat melakukan shutdown komputer melalui android. Semoga bermanfaat wassalam.

Kamu mungkin menyukai postingan ini

Tidak Ada Komentar:

Centang "Beri Tahu Saya" untuk mendapatkan notifikasi komentar balasan.

Iklan Atas Artikel

Iklan2

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel